Review Sony Xperia ION

Share on :

 Setelah melepas Ericsson, kini Sony telah berencana untuk merilis ponsel Xperia Ion, ponsel Android yang memiliki fitur intuitif ini telah dikabarkan segera hadir di pasaran pada bulan Juni. Hal ini memang belum dirilis resmi oleh pihak Sony.

Namun salah seorang telah mendapatkan e-mail mengenai peluncurkan ponsel tersebut dari operator AT&T. Seperti yang dikabarkan sebelumnya bahwa belum ada kabar mengenai kapan ponsel Xperia Ion ini hadir untuk pengguna di kawasan Amerika, namun keberadaan e-mail tersebut telah mengungkapkan bahwa kemungkinan besar akan hadir untuk pengguna jaringan At&T di Amerika.

Ponsel Xperia Ion merupakan ponsel Android yang sebelumnya pernah dipamerkan di CES. Ponsel ini memiliki disain mirip dengan Xperia S dan dijejali dengan prosesor 1.5Ghz dual-core dengan kemampuan koneksi LTE, pada bagian belakang ponsel ini memiliki fitur kamera 12 megapixel dan lebar layar 4.55-inchi dengan kualitas 720p.(feedberry)

0 komentar on Review Sony Xperia ION :

Post a Comment and Don't Spam!